SABAR TAK BERTEPI SYUKUR TAK BERUJUNG
﷽
اَلّٰلهُمَّ صَلِّ عَلَی سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَ عَلَی آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ ﷺ
Tidak ada kebahagiaan yang abadi. Dan
tak ada kesedihan yang tak berkesudahan. Semua memiliki waktunya masing-masing.
Bila bahagia itu tiba, bahagialah secukupnya, namun perbanyaklah rasa syukurnya. Rasa syukur akan mengingatkan kita, bahwasannya segala hal yang kita miliki hanya titipan Allah semata. Dan kelak akan kembali kepadanya. Seperti kebahagiaan pula yang mungkin akan tergantikan dengan kesedihan.
Bila sedih itu tiba, maka menangislah sekedarnya dan bersabarlah sekuatnya.
Sabar memanglah tak selalu mudah.
Pada prosesnya akan ada rasa sakit yang kerap kita rasakan. Namun tidak ada yang lebih baik selain memelihara sabar
di dalamnya. Ingatlah jika waktu akan terus bergulir. Hari akan berganti. Dan kesedihan akan pergi
فِى السِّلْمِ كآفَّةً📝
Komentar
Posting Komentar